Gpr0TUr9GUW6GUr7TSM7GpO8TY==
Light Dark
Neni Moerniaeni : Optimis Waduk Kanaan Menjadi Wisata Perkotaan

Neni Moerniaeni : Optimis Waduk Kanaan Menjadi Wisata Perkotaan

×

BONTANG | suaramitranusantara.com ~ Rencana penanganan banjir dengan mengoptimalkan fungsi Waduk Kanaan yang telah disusun tidak sebatas meningkatkan daya tampung untuk mengatasi banjir tapi akan disulap menjadi lokasi wisata perkotaan yang membanggakan di wilayah barat Kota Bontang Kalimantan Timur.

Neni Moerniaeni Walikota Bontang terpilih 2024 bersama wakilnya Agus Haris, "program kami membangun sejumlah titik wisata perkotaan atau urban tourism dan salah satunya Waduk Kanaan,” ucap isteri Andi Sopyan Hasdam Anggota DPD RI dan juga mantan walikota Bontang, (27/12/2024).

Tentunya penataan Waduk Kanaan sebagai tempat wisata air ini sesuai janji kampanye yang telah disampaikan kepada warga sekitar.

"Disisi lain pemerintah juga akan mendorong pemberdayaan warga untuk bisa berjualan di lokasi tersebut," sehingga nantinya ada nilai ekonominya.

Menurutnya, gambar rancangan pembangunan pun telah dibuat tak tanggung-tanggung sejumlah fasilitas seperti taman, tower, jogging track, waterboom, hingga penginapan telah dirancang sedemikian rupa.

Ada juga tempat pertemuan terbuka seperti Teras Samarinda. Optimis, urban tourism yang kita rancang akan membuat Bontang layak untuk dikunjungi berwisata. 

Neni menambahkan, bahwa informasi yang diterima saat ini proses pembebasan lahan untuk perluasan kawasan juga tidak ada kendala. Sehingga, dipastikan pembangunan ini akan terlaksana.

Mengenai dananya, tidak ada masalah cukup akan tetapi kalau dilihat pengerjaannya selesai setahun. "Artinya anggaran tersebut dapat dialokasikan lewat tahunan," ya harus murni tidak boleh anggaran di perubahan dan kemungkinan skemanya multi years.

"Optimis seluruh program yang telah dijanjikan di masa kampanye akan berupaya diwujudkan". Namun, harus butuh proses dan terlebih lagi anggaran APBD 2025 telah diketuk oleh pemerintahan sebelumnya.

Kami akan mengupayakan APBD pergeseran untuk melaksanakan sejumlah program mendesak seperti pengentasan miskin ekstrem dan sejumlah proyek penanggulangan banjir, tuturnya. (***)

0Komentar

SPONSOR